Monday 4 May 2015

#FinalThought World Rallycross RX of Hockenheim 2015: SEMPURNA Mr. Hollywood..!

Halo...!

Setelah ditumbangi oleh Johan Kristofferson di Portugal minggu lalu, Juara bertahan World RX Petter "Mr. Hollywood" Solberg sukses menjadi pemenang di Hockenheim RX yang digelar di sirkuit Hockenheimring, Jerman. Dia bahkan mencetak poin sempurna sejak Heat 1 hingga Final, dan berhak membawa pulang poin tertinggi, 30. Oh, dengan standing ovation oleh lebih dari 75000 orang yang menonton semua aksi World RX (tapi terutama balap turing Jerman DTM).


"Kami mengawali akhir minggu ini dengan buruk: kurangnya grip dan ban pecah di semifinal. Saya punya 2 pilihan untuk hari sabru: tampil cepat/sangat cepat, dan saya pilih yang kedua..! Saya tahu semua orang bilang ini tapi kemenangan ini untuk tim SDRX Citroen. Mereka hebat dan saya tidak ada disini tanpa mereka" tutur Solberg, yang juga mendapatkan Monster Energy Super Charge Award karena start-nya yang cepat dan juga jam tangan Rebellion Wraith Drive Rallycross atas kemenangannya.

Di posisi 2 ada pembalap Ford OlsbergMSE Reinis Nitiss, yang mampu tampil konsisten sepanjang weekend, dan Nitiss sempat nge-joke "Kami semakin dekat dengan Petter, tapi saya pikir dia membalap lebih lama dari usiaku..!". Timmy Hansen kembali membawa pulang podium ketiga untuk Peugrot Hansen, setelah sempat start di urutan belakang di Semifinal dan Final. "Ada yang terasa hilang, ada sesuatu yang tidak terasa baik tapi keluarga dan tim mendukungku. Saya bangun dan merasa berbeda, kami menemukan strategi yang bagus dan hasilnya sempurna..! Saya tampil sekuat mungkin dan berhasil, dan rasanya emosional."


Sementara itu Topi Heikkinen finish keempat, setelah mengambil keuntungan dari tumbangnya Andreas Bakkerud karena kerusakan suspensi di lap 3, dan Robin Larsson skak setelah insiden dengan Hansen dan Heikkinen. Larsson menempati posisi 5 dan Bakkerud 6. Yang harus tertahan di semifinal adalah Liam Doran, yang sempat memimpin Heat 2 diikuti oleh pemenang Portugal RX Kristoffersson. Pembalap tamu Marklund Volkswagen Tanner Foust dan Davy Jeanney (Peugeot Hansen) melengkapi 10 besar.

Kekecewaan menyelimuti duo EKS Audi, dimana Anton Marklund gagal finish dan pembalap pengganti Edward Sandstrom hanya menempati posisi 13. Apakah bos tim Mattias Ekstrom kecewa? TIDAK JUGA, karena dia memenangi balapan DTM setelah Hockenheim RX. Begitu juga dengan Timur Timerzyanov yang mengalami insiden di

Sementara itu tim JRM Mini bakal punya banyak PR setelah kedua pembalapnya Dave Mirra dan Danny Way hanya menempati posisi 17 dan 19, nol poin.

Hasil kategori Supercar (Posisi lebih tinggi belum tentu poinnya lebih banyak, Pembalap yang berhuruf miring dan bergaris adalah tim privat):



No.
Pembalap dan Kebangsaan
Tim
Mobil
Poin
1.
Petter Solberg (Norwegia)
SDRX
Citroen DS3 RX
30
2.
Reinis Nitiss (Latvia)
OlsbergMSE
Ford Fiesta ST
26
3.
Timmy Hansen (Swedia)
Peugeot Hansen
Peugeot 208 WRX
13
4.
Toomas ‘Topi’ Heikkinen (FInlandia)
Marklund Motorsport
Volkswagen Polo RX
15
5.
Robin Larsson (Swedia)
Larsson Jemberg Racing Team
Audi A1
16
6.
Andreas Bakkerud (Swedia)
OlsbergMSE
Ford Fiesta ST
16
7.
Liam Doran (Inggris)
SDRX
Citroen DS3 RX
15
8.
Johan Kristoffersson (Swedia)
Volkswagen Team Sweden
Volkswagen Polo RX
15
9.
Tanner Foust (AS)
Marklund Motorsport
Volkswagen Polo RX
15
10.
Davy Jeanney (Prancis)
Peugeot Hansen
Peugeot 208 WRX
12
11.
Tord Linnerud (Norwegia)
Volkswagen Team Sweden
Volkswagen Polo RX
10
12.
Per Gunnar Andersson (Swedia)
Marklund Motorsport
Volkswagen Polo RX
8
13.
Edward Sandstrom (Swedia)
EKS RX
Audi S1
4
14.
Manfred Stohl (Austria)
World RX Team Austria
Ford Fiesta RX
3
15.
Timur Timerzyanov (Rusia)
Namus OlsbergMSE
Ford Fiesta ST
2
16.
Alx Danielsson (Swedia)
ALL-INKL.COM Munnich Motorsport
Audi S3
1
17.
Dave Mirra (AS)
JRM Racing
Mini Countryman RX
-
18.
Rene Munnich (Jerman)
ALL-INKL.COM Munnich Motorsport
Audi S3
-
19.
Danny Way (AS)
JRM Racing
Mini Countryman RX
-
20.
Anton Marklund (Swedia)
EKS RX
Audi S1
-
21.
Korn Pauwels (Belgia)

Ford Focus
-
22.
Max Pucher (Austria)
World RX Team Austria
Ford Fiesta RX
-


Sampai jumpa di Belgium RX dalam waktu 2 minggu kedepan..!


No comments:

Post a Comment