Saturday 15 November 2014

#day1 Wales Rally GB 2014: 2 VW, 1 OUT

Selamat siang..!
Good Afternoon..!
Prynhawn da..!

Hari pertama Wales Rally Britania Raya baru saja selesai, dan banyak kejadian-kejadian menarik yang terjadi kemarin. Berikut ulasannya.

Andreas Mikkelsen akan re-start di hari kedua
 Seperti biasa, Volkswagen menguasai hari pertama ini, walaupun kali ini tidak sempurna. Sebastien Ogier memimpin dan memenangi 4 SS, tapi Jari-Matti Latvala mampu melakukan
 hal yang sama
dan hanya berjarak 6.6 detik saja. Sedangkan Andreas Mikkelsen mengalami kecelakaan di SS 2 di Dyfi dan membuat suspensinya rusak, peluangnya untuk podium bahkan kemenangan pertamanya pun sirna, dan terpaksa harus re-start di hari kedua. Puk puk.

Sedangkan persaingan merebut podium ketiga cukup seru dimana Mads Ostberg dan Mikko Hirvonen, dan juga Kris Meeke. Hirvonen, yang akan pensiun setelah minggu ini mengaku frustrasi berada di belakang Ostberg sepanjang hari, tapi posisi tercepat ketiga di SS8 cukup untuk menyalip Ostberg, yang frustrasi dengan handling Citroen DS-3 nya. Posisi ketiga ini, ditambah dengan nasib buruk Mikkelsen membuat navigator Hirvonen Jarmo Lehtinen lebih berpeluang untuk posisi ketiga di klasemen co-driver dari navigator Mikkelsen, Ola Floene.

Meeke, yang sempat dihukum 10 detik karena jump start juga berada di posisi 4, membuat Ostberg turun di posisi 5. Sementara rekan setim Hirvonen di M-Sport, local hero Elfyn Evans kesulitan bertarung di top 5 dan berada di posisi 7, dan Robert Kubica, setelah berkali-kali gagal finish, memutuskan untuk lebih berhati-hati dan berada di luar 10 besar.


Hyundai sendiri menurunkan 3 pembalap kali ini, tapi kali ini minus Dani Sordo, dan Hayden Paddon dan Juho Hanninen lah yang menemani Thierry Neuville. Neuville sendiri berada di tempat keenam, unggul 16.4 detik dari Evans, sementara Paddon kesulitan dengan gravel berlumpur khas Wales karena kerusakan power steering dan berada di luar 10 besar, dan Hanninen akan menemani Mikkelsen dalam re-start setelah Hyundai i20 nya masuk ke parit di SS3.

OK, kita semua tahu bahwa Citroen, M-Sport dan Hyundai bersaing ketat dalam memperebutkan runner-up di klasemen manufaktur, dan kemarin malam saya membuat perhitungan seperti ini:
  • Citroen 187 poin, posisi kedua di klasemen
  • M-Sport 180 poin, posisi ketiga
  • Hyundai 175 poin, posisi keempat
Kalau posisi yang diraih Hirvonen, Evans, Ostberg, Meeke, Neuville, Paddon, dan Hanninen tetap sampai hari minggu, maka hasilnya seperti ini:
  •  Meeke (12 poin), Ostberg (10 poin) = 187+12+10 = 209 poin untuk Citroen
  • Hirvonen (15 poin), Evans (6 poin)= 180+15+6 = 201 poin untuk M-Sport
  • Neuville (8 poin), Paddon dan Hanninen(0 poin)= 175+8+0+0= 183 poin untuk Hyundai
Perlu diperhatikan bahwa hasil ini masih relatif, karena posisi masih bisa berubah + dapat ditambah dengan poin dari power stage.

Ott Tanak, Henning Solberg dan Martin Prokop melengkapi 10 besar.


Kita ke kategori WRC-2. Jari Ketomaa memimpin, diikuti oleh Bernardo Sousa, dan Lorenzo Bertelli di tempat ketiga. Ketiganya menggunakan Ford Fiesta, dengan Ketomaa dan Bertelli menggunakan spek R5, sousa menggunakan spek RRC. Sementara rival Ketomaa, Nasser Al-Attiyah mengalami masalah dengan girboks Fiesta RRC nya dan berada di posisi kedelapan. The Olympian harus naik minimal ke posisi 7 jika dia ingin meraih gelar dunia keduanya (dia pernah menjuarai Production-WRC di tahun 2006).

Wales Rally GB: Overall standings after Stage 8 (Top 10):

1. Sebastien Ogier Volkswagen Motorsport Polo R WRC 1hr 26m 28.9s M
2. Jari-Matti Latvala Volkswagen Motorsport Polo R WRC +00m 06.6s M
3. Mikko Hirvonen M-Sport WRT Ford Fiesta RS WRC +01m 13.8s M
4. Kris Meeke Citroen Total Abu Dhabi WRT DS3 WRC +01m 21.5s M
5. Mads Ostberg Citroen Total Abu Dhabi WRT DS3 WRC +01m 22.2s M
6. Thierry Neuville Hyundai Motorsport i20 WRC +01m 33.9s M
7. Elfyn Evans M-Sport WRT Ford Fiesta RS WRC +01m 50.3s M
8. Ott Tanak Ford Fiesta RS WRC +02m 29.4s
9. Henning Solberg Ford Fiesta RS WRC +02m 39.0s
10. Martin Prokop Jipocar Czech National Team Ford Fiesta RS WRC +02m 49.8s M

Other(s):

11. Robert Kubica RK M-Sport WRT Ford Fiesta RS WRC +03m 44.7s M
12. Hayden Paddon Hyundai Motorsport N i20 WRC +04m 01.0s M
13. Jari Ketomaa Ford Fiesta R5 +06m 18.8s WRC2


WRC2 standings after Stage 8 (Top 3):

1. Jari Ketomaa Ford Fiesta R5 1hr 32m 47.7s WRC2
2. Bernardo Sousa Ford Fiesta RRC +00m 39.5s WRC2
3. Lorenzo Bertelli Ford Fiesta R5 +01m 09.5s WRC2


Notable retirements:

SS2. Andreas Mikkelsen Volkswagen Motorsport II Polo R WRC Hit a bank M
SS3. Juho Hanninen Hyundai Motorsport i20 WRC Went off M

M denotes Manufacturer entry
 

No comments:

Post a Comment