Friday 18 March 2016

#FlatOutNews Rallycross Edisi 8 (2016 World RX Silly Season Saga PART 6): OlsbergsMSE's Crucial year

Sebelumnya, saya akan memberikan link-link 3 artikel sebelumnya tentang silly season World Rallycross Championship musim 2016:
Kalau sudah baca, thank you very much. Kalau belum, silahkan baca agar bisa mengikuti kronologinya.

FIA World Rallycross Championship musim 2016 akan menjadi musim yang penuh dengan tantangan, dan di saat yang bersamaan juga exciting bagi tim OlsbergsMSE (OMSE). Saya punya 3 alasan kenapa:

1. Another WRC Legend to World RX



Yep. Juara dunia WRC 2 kali Marcus Gronholm akan bergabung ke OlsbergsMSE. Dia memang akan bergabung dengan para rivalnya di WRC seperti Sebastien Loeb dan Petter Solberg, tapi ngarep kalau kalian berharap dia akan ikut membalap.

Itu karena Marcus akan menempati jabatan general manager di tim tersebut. Tenang saja, dia sudah punya perwakilan di atas trek...

2. Two Emerging Stars

...Dan dia adalah anaknya sendiri, Niclas Gronholm. Dia akan berpartner dengan Kevin Eriksson, yang juga merupakan anak dari pemilk tim OlsbergsMSE Andreas Eriksson.


Meskipun begitu, Niclas bukanlah sekedar pembalap titipan. Pembalap berusia 19 tahun tersebut merupakan juara rallycross Finlandia musim lalu dengan Ford Fiesta ST eks pembalap OMSE Global Rallycross Joni Wiman, dan mendapatkan kesempatan membalap di Holjes RX di Swedia dengan mobil yang sama.


Sementara itu Kevin Eriksson merupakan pembalap OMSE di kejuaraan RX Lites dalam 2 musim terakhir. Dalam urung waktu tersebut dia merupakan rival berat Kevin Hansen. Eriksson sukses eluar sebagai juara di edsi 2014, sebelum Kevin Hansen sukses merebutnya di musim berikutnya.

2. Ford OUT, Honda IN?


Seperti di 2 musim terakhir di World RX, tim OlsbergsMSE tetap akan memakai mobil Ford Fiesta ST.  Hanya saja mulai musim ini mereka tidak lagi di-support oleh Ford Performance, seiring dengan munculnya tim baru Hoonigan Racing Division, yang dimiliki oleh Ken Block di World RX.

Hal tersebut mulai membuat spekulasi berdatangan, bukan hanya untuk partisipasi tim tersebut di World RX dan Global Rallycross, tapi juga keterlibatan mereka sebagai penyuplai mobil resmi di RX Lites dan GRC Lites.

Sebagai info mobil Fiesta Supercar Lites memakai mesin Ford Duratec 2.4L normally aspirated.


Sementara itu kabar burun mulai beterbangan di Amerika Serikat bahwa Honda, yang sudah hampir pasti akan berpatisipasi di Global Rallycross musim ini, akan menunjuk OMSE sebagai partner mereka .

Meskipun begitu Honda juga mempertimbangkan tawaran dari Andretti Autosport dan Bryan Herta Autosport (BHA), dimana keduanya berkompetisi di Indycar Series dengan Honda. Di Global Rallycross Andretti Autosport berpartner dengan Volkswagen, dan BHA membalap dengan Ford Fiesta RX hasil kreasi M-Sport.

Siapapun partnernya, Honda hampir pasti akan membuat, dan mengembangkan Honda Fit/Jazz.


Di sisi lain, hal tersebut membuat M-Sport dapat mengembangkan partisipasinya di World RX. Selain merancang Focus RS RX untuk tim Hoonigan, firma asal Inggris tersebut juga masih melayani perakitan Fiesta RX untuk dijual/disewa.

No comments:

Post a Comment